Asosiasi Perusahaan dan Konsultan Telematika Indonesia

Memuat...

Rabu, 19 April 2017

Libas Spam, Hoax Kini Jadi Musuh di Internet

JAKARTA, ASPEKTI- Sebuah kejadian di sebuah tempat dapat mengubah atau menggeser sebuah tren.  

Terbukti, riuh rendahnya perhelatan Pilkada DKI Jakarta telah mengubah musuh para pegiat internet dari spam menjadi hoax alias berita palsu.

Fakta ini diungkapkan Twitter Indonesia dalam deklarasi Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) di Kantor Dewan Pers, Kebon Sirih, Jakarta, Selasa (18/4/2017).

"Dulu musuhnya spam, itu yang membuat berat deliver (pengiriman informasi) dengan cepat dan tepat, sekarang musuhnya itu hoax," kata Public Policy Lead Twitter Indonesia, Agung Yudha, dalam acara tersebut.

Ia menegaskan, Twitter sebenarnya memiliki aturan main yang jelas, yakni melarang konten negatif. Apalagi karena saat ini generasi milineal kebanyakan mencari informasi di media sosial.

Mereka, katanya, setiap kali bangun tidur yang dicari pertama kali dari ponsel adalah berita terbaru yang disampaikan media online maupun media sosial, karena ada kecenderungan di kalangan generasi milinel untuk enggan membaca koran.

Dengan beredar informasi-informasi palsu dengan mengandalkan clickbait, ditambah masih minimnya check and recheck atas informasi yang diterima, maka penyebaran hoax menjadi tak terbendung.

"Twitter memiliki semangat freedom of expression. Di luar penegakan hukum, lebih efektif lebih banyak memberikan konten positif dari hoax," tegasnya.

Selengkapnya KLIK DI SINI. (man)

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Terpopuler

Arsip

Pageview